Senin, 21 Mei 2012

Meriah, Pembukaan Gebyar SMK 2012

SMK Negeri 5 Sambut Walikota dengan Kembang Api dan Keroncong.
Gebyar SMK Kota Mataram 2012 mendapat dukungan luar biasa dari Walikota Mataram, H. Ahyar Abduh. Dimulai dari stand milik SMK 4 Mataram, rombongan Walikota berjalan melihat pameran hasil kreatifitas pelajar SMK. Dari banyaknya stand yang tersedia, tampaknya ada satu yang cukup menyita perhatian Walikota, Stand milik SMKN 5 Mataram. Sebelum, Walikota dan Wewali masuk untuk melihat hasil keterampilan, mereka didaulat untuk memecahkan kendi. Dan begitu rombongan tamu masuk, langsung disambut tari-tarian, kembang api, dan ditutup oleh grup musik keroncong SMK. Pernyataan di atas adalah kutipan dari Harian Lombok Post Senin, 21 Mei 2012 NTB & Politika halaman III.
Ini membuktikan bahwa SMKN 5 Mataram memiliki potensi yang sangat besar. Dan merupakan SMK yang sangat representatif dipilih oleh lulusan SMP/MTs baik Negeri maupun Swasta. (Together in smkn5 mataram)

Kamis, 17 Mei 2012

GEBYAR SMK TAHUN 2012

Bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2012, SMK se-Kota Mataram baik Negeri maupun Swasta secara bersamaan akan mengadakan pameran produk-produk anak SMK melalui kegiatan "Gebyar SMK 2012". Kegiatan ini akan diselenggarakan pada:
Hari/Tanggal    : Minggu, 20 Mei 2012
Pukul               : 19.30 - selesai
Tempat            : Halaman Kantor Walikota Mataram

Susunan acara sebagai berikut:

  1. Musik selamat datang
  2. Pembukaan
  3. Laporan Ketua Panitia
  4. Sambutan Walikota Mataram
  5. Do'a
  6. Penutup
  7. Peninjauan stand gebyar
SMK Negeri 5 Mataram dalam kegiatan ini akan menampilkan produk-produk unggulan yang sudah terkenal baik di tingkat Lokal maupun Nasional yakni "Batik Sasambo". Yang tidak kalah pentingnya SMK Negeri 5 Mataram juga akan menampilkan produk-produk unggulan lainnya seperti tas kulit, sepatu & sandal kulit, aneka ragam benda keramik, aneka ragam benda kerajinan dari logam, aneka ragam kerajinan kayu, aneka ragam kerajinan tekstil, aneka ragam produk disain komunilkasi visual seperti foster, spanduk serta sebuah karya seni pertunjukkan dari Seni Musik Non Klasik. together in smkn5 mataram.

PENERIMAAN SISWA BARU TAHUN PELAJARAN 2012/2013

Mulai hari Senin, 14 Mei 2012 SMK Negeri 5 Mataram menerima pendaftaran Siswa Baru Tahun Pelajaran 2012/2013. Pendaftaran dapat menghubungi Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Dra. Baiq Wirdianti. Program Keahlian yang dibuka sama seperti Tahun 2011/2012 yaitu Teknik Sepeda Motor, Kria Tekstil, Kria Kulit, Kria Keramik, Kria Logam, Kria Kayu, Seni Musik Non Klasik dan Disain Komunikasi Visual. Target jumlah rombongan belajar Tahun Pelajaran 2012/2013 sebanyak 10 rombongan belajar. Jika jumlah peminat melampaui kapasitas pada SMK Negeri 5 Mataram, maka akan diadakan seleksi/ tes. Syarat-syarat pendaftaran dapat ditanyakan pada Panitia atau Dra. Baiq Wirdianti. No. HP. 081917486309.

Rabu, 25 April 2012

Simulasi Sekolah Penyangga Bencana

Menunggu saat di evakuasi 1

Menunggu saat di evakuasi 2

Mobilitas evakuasi tiba 1

Mobilitas evakuasi tiba 2

Siswa dievakuasi menuju SMKN5 Mataram (1)

Siswa dievakuasi menuju SMKN5 Mataram  (2)

Di dalam mobilitas (1)

Di dalam mobiltas (2)

Tiba di SMKN 5 Mataram (1)

Tiba di SMKN 5 Mataram (2)

Di tampung di ruang belajar bersama (1)

Di tampung di ruang belajar bersama (2)

Korban pinGsan karena gempa (1)

Korban pingsan karena gempa (2)

Korban pingsan di gotong keluar  (1)

Korban pingsan ditarik keluar (2)

Korban diangkut ke tandu (1)

Korban di angkut ke tandu (2)

Sabtu, 21 April 2012

SOSIALISASI DAN SIMULASI SEKOLAH PENYANGGA BENCANA

Yth. Bapak/Ibu Tenaga Pendidik
dan Kependidikan
di-
Tempat.
Assalammu'alaikum wr. Wb
Salam sejahtera
Dengan ditetapkannya SMKN 5 MATARAM sebagai Sekolah Penyangga Daerah Bencana, manajemen sekolah akan menyelenggarakan Sosialisasi dan Simulasi Sekolah Penyangga Bencana yang akan diselenggarakan pada:
Hari/Tanggal : Senin-Selasa, 23-24 April 2012
Waktu : 14.00 Wita
Tempat : SMKN 5 MATARAM
Fasilitator : TIM BASARNAS PROVINSI NTB.
Kelengkapan : Pakaian Lapangan/Olahraga
Atas perhatian, kehadiran, dan dapat mengikuti kegiatan sungguh-sungguh kami sampaikan terima kasih.

Mataram, 20 April 2012
Kepala Sekolah
Drs. H. Tri Budi Ananto, M Si

Kamis, 19 April 2012

Panggilan Sosialisasi Pengisian Formulir Pendataan Honorer Kategori 2 (K-2)

Kepada Yth:
Rusniati, Dian Aprianto, Herni Yusnia, Siti Ainun, Raehaniah, Marhalah, Rusnah, Muamir Hadri, S Hi, I Nengah Rustu, A Md dan Ria Rustiana, SE (SMKN5 MATARAM)
Diharapkan kehadiran sdr/i :
Hari/Tanggal         : Sabtu, 21 April 2012
Waktu                    : 08.30 – 09.30 Wita
Tempat                 : Aula Lantai II SMK Negeri 2 Mataram
Untuk mengikuti sosialisasi pengisian Formulir Pendataan Honorer Kategori 2 (K-2). Selamat ya teman-teman, semoga cepat terealisasi menjadi Pegawai Negeri Sipil. 

Permintaan Peserta Workshop Painting dan Mural

Assalammu’alaikum wr. Wb
Pemerintah Kota Mataram melalui Bappeda dan Dinas Dikpora Kota Mataram bekerja sama dengan Philip Aspden seniman asal Australia akan mengadakan workshop painting dan mural, akan dilaksanakan:
          Hari/Tanggal       : Senin-Selasa, 23 – 24 April 2012
          Waktu                : 08.00 – 13.00 Wita
          Tempat               : Ruang Apresiasi SMKN 5 Mataram
Adapun sasaran workshop adalah siswa SMKN 2 Mataram, SMKN 4 Mataram dan SMKN 5 Mataram. Masing-masing Sekolah mendaftarkan 5 siswanya paling lambat hari Sabtu, 21 April 2012 melalui email: smkn_5mataram@yahoo.co.id atau contac person : Ahyar Suharno, S Sn HP. 081803726665. Jumlah peserta workshop sebanyak 15 siswa dan 3 guru pendamping.

Rabu, 18 April 2012

Hari Terakhir UN dan Pelepasan Siswa Kelas XII SMKN 5 Mataram


Hari ini Rabu, tanggal 18 bulan April tahun Dua ribu dua belas merupakan hari terakhir pelaksanaan Ujian Nasional 2012 untuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Pada hari ke-2 dan ke-3, pelaksanaan ujian masih seperti biasa berlangsung tertib, aman dan terkendali. Peserta yang mengikuti Ujian Nasional sama seperti semula berjumlah 198 siswa. Akan tetapi ada sedikit gangguan berkaitan dengan disiplin, kalau pada hari pertama semua siswa datang tepat waktu sedangkan pada hari ke-2 dan ke-3 masih ada 2 - 3 siswa datangnya terlambat. Keterlambatan siswa karena beberapa hal seperti ketinggalan transportasi dan ada juga yang beralasan karena ketiduran jadi terlambat bangun. Hari terakhir UN di SMKN 5 Mataram akan dirangkai dengan acara Perpisahan/Pelepasan Siswa Kelas XII. Acara pelepasan akan dilaksanakan usai pelaksanaan Ujian Nasional dengan Mata Uji Matematika. Tempat pelaksanaan pelepasan siswa kelas XII di Perpustakaan SMKN 5 Mataram.

Senin, 16 April 2012

Ujian Nasional Hari ke-1 SMKN 5 Mataram


Add caption
Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2011/2012 hari pertama 16 April 2012 di SMKN 5 Mataram berlangsung dengan tertib, lancar, aman dan terkendali. Peserta didik SMKN 5 Mataram sudah terlihat hadir sejak pukul 07.15 Wita. Hal ini menunjukkan keseriusan peserta didik untuk mengikuti ujian nasional. Hal ini berbeda dengan tahun sebelumnya, peserta didik banyak yang terlambat datang. Keadaan ini tak lepas dari dukungan wali kelas, ketua kompetensi keahlian dan manajemen sekolah yang sejak awal selalu mengingatkan ke peserta didik untuk bertanggungjawab dimulai dari diri sendiri. Pada hari pertama ujian nasional dimulai dengan mata ujian Bahasa Indonesia. Peserta didik terlihat sangat tekun mengerjakan soal yang telah diberikan, mudah-mudahan upaya yang selama ini dilakukan membuahkan hasil yang sempurna. Sukses bagimu peserta didik!.

Sabtu, 14 April 2012

Gotong Royong Tenaga Pendidik dan Kependidikan SMKN 5 Mataram

Menjelang pelaksanaan Ujian Nasional Tahun 2012, tenaga pendidik dan kependidikan di lingkup SMKN 5 Mataram melaksanakan kegiatan gotong royong. Ada 14 ruang yang menjadi obyek kebersihan, ruang tersebut nantinya akan dipakai sebagai tempat pelaksanaan Ujian nasional. Setiap ruang di ketuai oleh masing-masing koordinator. Koordinator mulai dari ruang 1 sampai 14 masing-masing adalah Dra. Baiq Wirdianti, Dra. Suharni, Sunarna, S Pd, Supriyanto, S Pd, Dra. Salmah, Mujitahid, S Pd, Dedi Ermansyah, ST, MM, Dra. Wiwiek Endang Sri Dwiyatmi, Munawir, S Pd, Ahayar Suharno, S Sn, Drs. Heru Siswoto, Drs. I Rai Gede Mahadarmika, Ngabdul Slamet, S Pd dan Agus Purwanto, S Sn. Semangat kebersamaan di SMKN 5 Mataram melalui together in SMKN 5 Mataram. Kebersamaan semakin kuat dengan disediakannya bubur kacang hijau sebagai pengganti energi yang telah dikeluarkan. We love SMKN 5 Mataram.

Jumat, 13 April 2012

Pelaksanaan Do'a Bersama (Istiqasah) SMKN 5 MATARAM



Jum'at, 13 April 2012 telah dilaksanakan Do'a bersama menjelang Ujian Nasional Tahun 2012. Kegiatan ini  dibuka oleh Waka Bidang Akademik (Kurikulum) ibu Dra. Wiwiek Endang Sri Dwiyatmi mewakili Kepala Sekolah dan dihadiri oleh seluruh komunitas SMKN 5 Mataram, terdiri dari peserta didik, tenaga pendidik dan kependidikan dan pengawas sekolah. Pengawas sekolah pada kesempatan ini dihadiri oleh Bapak Drs. Edy Susilo. Do'a bersama untuk ummat Muslim dipimpin oleh Bapak Muamir Hadri, S Hi dan Ibu Baiq Fatimmatuzzohrah, S Ag, M Pd, M Pdi. Untuk ummat Hindu dipimpin oleh Bapak Drs. I Rai Gede Maha Darmika dan Ibu Ni Wayan Purni Astiti, S Pd sedangkan untuk ummat Kristiani dipimpin oleh Dra. Gustijati Hortensi. Kegiatan berlangsung dengan Khusu' dan Hikmat.

Rabu, 11 April 2012

Penyegaran dan Do'a Bersama Menjelang UN 2012


Keberhasilan Ujian Nasional adalah menjadi harapan semua pihak, baik penyelenggara, peserta didik kelas XII, orang tua/wali peserta didik, maupun stakeholder. Bertolak dasar harapan, secara akademik satuan pendidikan SMKN 5 Mataram telah berupaya maksimal, dengan pendekatan rasional dan profesional. Salah satu upaya SMKN 5 Mataram untuk mewujudkan harapan semua pihak yaitu dengan melaksanakan penyegaran dan do'a bersama yang bertujuan untuk memantapkan dan meningkatkan keyakinan akan keberhasilan dengan memohon ridho-NYA. Kegiatan ini akan diselenggarakan pada hari Jum'at tanggal 13 bulan April tahun dua ribu dua belas. Bertempat di Musholla bagi ummat muslim, perpustakaan bagi ummat hindu dan ruang BP bagi ummat kristiani. Semoga upaya ini menjadi langkah bagi keberhasilan dan kelulusan peserta didik kelas XII SMK Negeri 5 Mataram Tahun Pelajaran 2011/2012.

Senin, 09 April 2012

Menjelang UN 2012

Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2011/2012 di mulai pada hari Senin tanggal 16 sampai dengan 19 April 2012. Persiapan-persiapan telah dilakukan Komunitas SMKN 5 Mataram. Mulai dari bimbingan belajar ke Peserta Didik sampai dengan himbauan ke orang tua peserta didik untuk secara bersama-sama memotivasi peserta didik yang akan melaksanakan UN 2012. Usaha ini tentu saja mendapat dukungan Pemerintah Daerah, salah satu bentuk usaha yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah Nusa Tenggara Barat khususnya Pemerintah Kota Mataram yaitu dengan menyelenggarakan Tryout secara bersama-sama ditingkat SMA/SMK. Tidak terkecuali Tryout yang diselenggarakan di SMKN 5 Mataram. Peserta Didik terlihat antusias untuk melihat hasil belajar mereka selama ini. Sukses SMKN 5 Mataram.

Rabu, 04 April 2012

Indonesia Garuda Kalahkan Malaysia Tiger

Dua tim unggulan, Indonesia Garuda dan Malaysia Tiger, bertemu di semi final pertama leg I Axiata Cup di Sport Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (30/3). Tim Indonesia Garuda memanfaatkan dengan baik keunggulan sebagai tuan rumah dan menang dengan skor 2-1. Taufik Hidayat mengalahkan Liew Daren dengan angka 21-19, 21-9. Lalu pasangan ganda putera Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan menumbangkan pasangan ganda putera Lim Khim Wah/Goh V Shem dengan kedudukan 21-17, 21-17. Sayangnya di partai terakhir Sony Dwi Kuncoro kalah dari Hafiz Hashim dengan angka 13-21, 19-21. Dengan hasil ini tim Indonesia Garuda memiliki keunggulan saat akan bertandang di leg II di Kuala Lumpur pada Minggu (1/4) nanti. Sistem semi final Axiata Cup menggunakan sistem kandang dan tandang (leg I dan leg II). Tim yang berhak masuk ke final ditentukan dari agregat di partai kandang dan tandang. Di partai semi final kedua yang digelar di Kuala Lumpur, Jumat (30/3), tim Malaysia Leopard menjamu Indonesia Rajawali. Berikut sejumlah aksi para pebulutangkis Indonesia Garuda saat menumbangkan Malaysia Tiger.